Keistimewaan Burung Merak

Keistimewaan Burung Merak –  Burung merak adalah salah satu jenis spesies yang berasal dari pulau Jawa yang ada di Indonesia. Burung merak termasuk dalam golongan yang sejenis dengan ayam hutan. Burung merak ini memiliki keistimewaan yang tidak biasa jika di bandingkan dengan spesies burung lainnya. Banyak keistimewaan dari burung merak ini, salah satu ke istimewaan burung merak ini adalah kemampuan terbangnya yang bisa mencapai 16 km per jam, hanya saja ini jarang terjadi pada burung ini.

Beberapa keistimewaan burung merak

1. Penampilan yang lebih menarik
2. Memiliki bulu yang indah dan bisa di gunakan untuk mengelabui musuh
3. Masih satu spesies dengan ayam
4. Burung merak di nobatkan sebagai burung nasional
5. Memiliki mahkota di kepala sebagai sensor penting
6. Ketika tua merak betina bersuara seperti jantan

Keindahan dari penampilan burung merak berasal dari bulu-bulunya yang berwarna dan mampu mengembang. Menurut mitologi Hindu burung ini sering disangkut pautkan dengan Dewi Laksmi yaitu dewi keberuntungan atau di sebut dewi kemakmuran, burung ini juga dianggap sebagai simbol kasih sayang, kesabaran,dan keberuntungan. Burung dengan keindahan bulunya ini dianggap memiliki karakter pemimpin yang optimis dan antusias. Selain dengan keindahan penampilannya burung ini memiliki beberapa jenis.

Jenis – Jenis Burung Merak

1. Merak Putih

Burung ini memiliki bulu yang seluruhnya berwarna putih, burung ini juga disebut burung jenis india burung ini dianggap langka karna kita hanya dapat menemuinya di penangkaran dan kebun binatang dan masuk hewan yang dilindungi oleh pememrintah

2. Merak Blorok

Jenis burung merak blorok adalah hasil mutasi genetik dari merak hijau dan biru atau putih. Burung ini 80% lebih dominan dari merak jantan.

3. Merak Biru

Burung dengan nama latin pavo cristatus ini banyak tersebar di seluruh kebun binatang di seluruh Indonesia. Mahkota yang ada di kepala burung ini berbentuk seperti kipas.

4. Merak Kongo

Burung ini berasal dari afrika yang memiliki asal usul Afropavo. Bulu yang menempel pada tubuhnya berwarna biru dengan cendrung gelap dan di hiasi dengan warna ungu mengkilap. Burung ini merupakan hewan khas dari Kongo, seperti burung lainya , burung ini lebih menyukai makan makanan dari biji-bijian, dedaunan dan serangga kecil.

Burung merak mulai bertelur pada umur lebih dadri 1,5 tahun dan merak yang sudah dewasa bisa bertelur 2 kali dalam setahun dan hanya bertelur di saat musim hujan. Untuk harga yang burung merak ini jika di jual bisa mencapai harga 40 jutaan.