Jenis Burung Hantu Yang Ada Di Indonesia

Jenis Burung Hantu Yang Ada Di Indonesia – Burung Hantu merupakan predator dalam alam liar yang sangat senang memburu Tikus ataupun Serangga, meski dikenal sebagai Predator yang cukup ganas tetapi burung hantu juga bisa dijadikan peliharaan yang menarik di rumah.

Contohnya seperti Magician Limbad yang memelihara Burung Hantu dan selalu membawanya bahkan dalam panggung pertunjukan sekalipun. Nah memang ada banyak orang yang mengikuti jejak dari Limbad dalam memelihara Burung Hantu, nah sebelum memelihara burung hantu ketahui Jenisnya terlebih dahulu.

Jenis Burung Hantu Yang Ada Di Indonesia

 

1. Burung Hantu Celepuk Merah

Celepuk Merah memang memiliki kriteria yang cukup unik dengan warna kemerahan dengan bagian atas berwarna cokelat kemerahan dengan strip hitam dan putih. Burung Hantu Celepuk Merah memakan serangga-serangga kecil, Burung ini tergolong cukup langka dan hanya dapat ditemukan di daerah Kalimantan, Sumatera, dan Jawa saja.

2. Burung Hantu Beluk Jampuk

Burung Hantu Beluk Jampuk memang tergolong cukup besar apalagi mencapai panjang sekitar 45cm, burung ini memiliki kriteria bulunya berwarna abu-abu dengan bercak telinga horizontal yang mencolok.

Memang sekilas Burung Hantu Beluk Jampuk terlihat seperti burung elang dibagian, bahkan Burung Hantu Beluk Jampuk memiliki nama Barred eagle owl.

3. Burung Hantu Serak Jawa

Burung Hantu Serak Jawa memang memiliki kriteria bewarna putih pucat dan bagian tubuh coklat serta mata berwarna gelap, Burung Hantu Serak Jawa memang dapat ditemukan di daerah perkebunan atau hutan di pulau jawa.

4. Burung Hantu Punggok Cokelat

Salah satu Burung Hantu yang mirip seperti Burung Elang ialah Punggok Cokelat, sekilas mirip Elang Common Buzzard dan Black Kite. Burung Hantu Punggok Cokelat memiliki tubuh dengan ukurang sedang dan memiliki bulu berwarna cokelat tua, Punggok Cokelat memang dapat mudah ditemukan di Indonesia dan biasanya banyak dipelihara oleh para petani untuk mengatasi hama di perkebunan mereka.

5. Burung Hantu Eurasia

Burung Hantu Eurasia atau yang bisa disebut sebagai Burung Elang Eurasia merupakan salah satu burung hantu terbesar di dunia, Burung Hantu ini dapat ditemukan di daerah Asia Tenggara seperti Indonesia, Malaysia, Thailand, Kamboja, Filipina, dan Vietnam.

Burung Hantu Eurasia memiliki kriteria mata yang orange mencolok dengan jumbai telinga yang berbulu.

Nah itulah Jenis Burung Hantu Di Indonesia, Selain mengetahui jenisnya Kalian juga harus ketahui Cara Memelihara Burung Hantu Di Rumah yang wajib diketahui.